Sosialisasi #Cari_Aman di Jalur Tanjakan Wisata Pacet

Daerah perbukitan merupakan salah satu wilayah yang dianggap berbahaya.

Sosialisasi #Cari_Aman di Jalur Tanjakan Wisata Pacet
Usai edukasi dan sosialisasi berkendara di jalan menuju wisata Pacet.

Mojokerto, HARIANBANGSA.net - Daerah perbukitan merupakan salah satu wilayah yang dianggap berbahaya. Kontur jalan yang berkelok-kelok, tikungan tajam serta banyak terdapat tanjakan dan turunan yang beragam. Sehingga mengharuskan para pengendara motor agar lebih berhati-hati dalam berkendara apalagi seperti musim hujan di bulan ini.

Seperti jalur wisata Pacet-Cangar selalu ramai kendaraan tiap akhir pekan.  Jalur ke objek wisata dan alternatif Mojokerto-Kota Batu ini terkenal ekstrem karena diwarnai tanjakan, turunan curam, serta tikungan tajam. Hampir di sepanjang jalur berupa jurang yang dalam.

PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT bersinergi dengan Dikyasa Satlantas Polres Mojokerto memberikan edukasi kepada pengguna kendaraan. Mereka memasang imbauan dan rambu di sepanjang jalan wisata Pacet dan Pos Sendi 1, Jumat (25/11).

Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim Hari Setiawan mengatakan, sosialisasi ini bertujuan memberikan edukasi keselamatan berkendara #Cari_Aman. Salah satunya dengan memasang iimbauan teknik menggunakan rem saat berkendara di jalan turunan dan tanjakan.

"Imbauan tersebut agar pengguna jalan agar lebih peduli akan keselamatannya. Serta kondisi motornya karena sering terjadi di kawasan ini  terjadi rem blong sehingga sangat berbahaya bagi pengendara sepeda motor," katanya.

Pemasangan plang imbauan itu sendiri bertujuan untuk mengingatkan para pengendara agar tetap mengutamakan keselamatan, menjaga etika berkendara, dan selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

“Kami bersinergi dengan berbagai pihak seperti kepolisian setempat juga relawan Semeru di jalur wisata gunung di Pacet. Selain itu, juga agar setiap pengendara yang lewat di jalur wisata Pacet yang menjadi tempat wisata bagi warga agar tetap waspada karena jalanan yang menanjak," pungkasnya. (diy/rd)