Bakorwil III Malang Gelar Penyusunan Renkon Kawasan Bromo Tengger Semeru

Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) Pemerintahan dan Pembangunan Jawa Timur III Malang menggelar penyusunan rencana kontijensi (renkon) Kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS).

Bakorwil III Malang Gelar Penyusunan Renkon Kawasan Bromo Tengger Semeru
Penyusunan renkon Kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS) di Pendapa Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan.

Pasuruan,HARIANBANGSA.net - Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) Pemerintahan dan Pembangunan Jawa Timur III Malang menggelar penyusunan rencana kontijensi (renkon) Kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS). Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (16/5) di Pendapa Kecamatan Tosari,  Kabupaten Pasuruan.

Sekber Relawan Penanggulangan Bencana (SRPB) Jawa Timut ikut hadir dalam penyusunan renkon Kawasan Bromo Tengger Semeru ini. SRPB Jatim mengutus Djoemadi yang menjabat Dewan Kehormatan SRPB Jatim.

Penyusunan renkon ini sebagai tindak lanjut perjanjian kerja sama (PKS) berbagai unsur di Kantor Bakorwil III Malang, beberapa waktu lalu.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Pasuruan Sugeng Hariadi memberikan paparan gambaran wilayah serta potensi ancaman kawasan BTS di Pasuruan. 

Sedangkan Suprapto, perwakilan dari BPBD Jawa Timur, memaparkan  teknis penyusunan renkon di Kawasan BTS. Perwakilan Siap Siaga M Mambaus Suud memaparkan peran dan dukungan Siap Siaga dalam penyusunan renkon kawasan BTS.

SRPB Jatim sendiri banyak memberikan masukan  dalam penyusunan renkon Kawasan BTS. Khususnya pengalaman-pengalaman kejadian bencana yang terjadi di kawasan tersebut. “Kami memberikan beberapa masukan dan pendapat dalam kegiatan ini agar ke depannya penyusunan renkon bisa sempurna,” ungkap Djoemadi.

Kegiatan teknis penyusunan renkon akan dilaksanakan pada pertemuan berikutnya dengan memperhatikan saran, pendapat, dan masukan dari para peserta.

Selain Bakorwil III Malang dan SRPB Jatim, hadir juga perwakilan Bakorwil V Jember, perwakilan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBS), BPBD Jawa Timur, Siap Siaga, dan lima BPBD yang berada di sekitar wilayah BTS. Yakni Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kabupaten Lumajang. Hadir pula perwakilan FPRB Jatim, TNI, Polri, dan para tokoh masyarakat.(rd)