Gus Barra Isi Pengajian Pagi

Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra atau Gus Barra mengisi pengajian di masjid kampus Institut Pesantren KH Abdul Chalim Minggu (16/1).

Gus Barra Isi Pengajian Pagi
Muhammad Al Barra atau Gus Barra ketika memberikan pengajian.

Mojokerto, HARIANBANGSA.net - Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra atau Gus Barra mengisi pengajian di masjid kampus Institut Pesantren KH Abdul Chalim Minggu (16/1). Mahasiswa Institut Pesantren KH Abdul Chalim sangat tekun mendengarkan ceramah. Dia banyak memberikan motivasi serta pencerahan keilmuan kitab Taklim Mutalim.

Petinggi Pemkab Mojokerto ini  menyampaikannya kepada para santrinya, agar senantiasa memiliki akhlak yang mulia dan menghormati seorang guru.

Mahasiswa diminta selalu menanamkan rasa malu kepada para ulama dan habaib. Mereka dianggap mempunyai keilmuan. “Para ulama adalah orang-orang yang berilmu dan dimuliakan oleh Allah SWT, sehingga kita wajib menghormati dan memuliakan mereka,” tegas Gus Barra di hadapan para santri.

Gus Barra yang juga sebagai ketua PC GP Ansor Kabupaten Mojokerto menyampaikan, kader muda sekarang harus dimulai dari mahasiswa. Pasalnya,  tantangan ke depan lulusan dari pesantren akan membawa generasi muda untuk menjadi kemaslahatan umat.

Gus Barra juga mengingatkan untuk senantiasa terus semangat mengikuti pengajian. Hal ini dapat menciptakan budaya ketakwaan kepada Allah SWT dan membentuk jiwa islami. Juga, menjaga persatuan dan kesatuan antarmahasiswa lain.

Gus Barra juga memotivasi para mahasiswa yang hadir agar selalu aktif dalam kegiatan keagamaan di ekstrakurikuler kampus. Juga selalu aktif dalam kegiatan keagamaan.(ris/rd)