Seorang Warga Tewas Tertimbun Tanah Longsor

Akibatnya, korban yang masih berusia remaja tersebut ditemukan meninggal dunia tertimbun longsor. Sedangkan enam anggota keluarga lainnya selamat namun mengalami luka-luka ringan.

Seorang Warga Tewas Tertimbun Tanah Longsor
Beberapa warga sedang menggali tanah pasca longsor.
Seorang Warga Tewas Tertimbun Tanah Longsor

Banyuwangi, HB.net - Seorang warga di Dusun Sadang, Desa Pakel, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, tewas tertimbun tanah longsor, Kamis (17/6) dinihari.

Saat kejadian, korban yang bernama Ardiansyah (13) itu sedang terlelap tidur bersama enam anggota keluarganya. Namun nahas, sekira pukul 02.00 dinihari, tebing yang berada diatas rumahnya tersebut tiba-tiba longsor dan menimbun rumahnya.

Akibatnya, korban yang masih berusia remaja tersebut ditemukan meninggal dunia tertimbun longsor. Sedangkan enam anggota keluarga lainnya selamat namun mengalami luka-luka ringan.

Kapolsek Licin Iptu Dalyono mengatakan, musibah tanah longsor tersebut diduga disebabkan hujan deras yang melanda kawasan Licin sejak Rabu (16/6) sore. Saat kejadian, korban diketahui sedang tidur dengan neneknya.

"Korban ditemukan sudah meninggal dunia dan masih memakai selimut. Dan neneknya tertimbun separuh badan," kata Iptu Dalyono.

Saat ini, sejumlah petugas TNI-Polri dan stakeholder terkait bersama warga masih melakukan pembersihan material longsor. "Korban telah dimakamkan tadi pagi. Untuk korban selamat telah mendapatkan perawatan medis," pungkasnya. (guh/diy)