BUM-Des di Bojonegoro Diminta Bisa Entas Kemiskinan

"Peran BUMDes dalam kedepan diharapkan mengentaskan kemiskinan dan bisa memajukan desa," ujar Bupati Anna.

BUM-Des di Bojonegoro Diminta Bisa Entas Kemiskinan
Bupati Anna Mu'awanah

TUBAN, HARIANBANGSA.net - Bupati Bojonegoro, Hj Anna Mu'awanah meminta pada pengelola BUMdes agar kedepan dapat mengentas kemiskinan dan memajukan desa masing-masing.

"Peran BUMDes dalam kedepan diharapkan mengentaskan kemiskinan dan bisa memajukan desa," ujar Bupati Anna setelah mengikuti acara Webinar Pengembangan Desa dan Bumdes di Masa New Normal 2020, Rabu (24/6).

Kata dia, sebaiknya gerakan menyimpan sebagian hasil panen hingga konsep BUMDes mengelola sektor Agrobisnis dan Desa Wisata harus diterapkan. Sedangkan, berdasarkan data desa center Jawa Timur juni 2020 tercatat sebanyak 317 BUMDes di Bojonegoro telah menjalankan berbagai macam unit usaha. 

"Secara kualitas, BUMDes di Kabupaten Bojonegoro tergolong baik, cukup dan kurang. Sehingga, kita perlu memberikan perhatian untuk mendampingi pengelolaan secara administrasi hingga kegiatan," ujarnya.

Disisi lain, yang menjadi persoalan saat ini pengelolaan BUMDes belum terfokus pada unit usaha tertentu. Sehingga, nantinya akan prioritaskan BUMDes untuk memaksimalkan di sektor pertanian dan desa wisata.

"Saya berharap petani nantinya dapat menyisihkan hasil panennya untuk lumbung pangan bagi keluarganya. Sehingga,dimusim kemaraupun kita masih memiliki ketersediaan bahan pangan," tuturnya.

Sementara itu, Kepala DPMD Jatim, M Yasin menyatakan, mendukung upaya Pemkab Bojonegoro terkait pemaksimalan di sektor pertanian dan desa wisata. Hal itu sesuai dengan program Inovasi Klinik BUM Desa Gubernur Jatim agar mampu berperan sebagai pilar perekonomian perdesaan. 

Sebanyak 6 poin inovasi klinik BUMDesa Pemprov Jatim, diantaranya membangun kemandirian BUMDesa yang berkelanjutan. Kemudian, mengembangkan BUMDesa melalui kerjasama usaha dan jejaring pemasaran. Lalu memberikan tutorial klinik BUMDesa secara online, memetakan potensi dan jenis usaha BUMDesa dan Meningkatkan kapasitas dan kewirausahaan BUMDesa.

"Yang terakhir menumbuhkan ekonomi UMKM secara komprehensif," pungkas Yasin. (wan/ns)