Lolos Liga 2, Bupati Beri Bonus ke Deltras FC

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengapresiasi para pemain dan official Deltras FC yang lolos ke Liga 2, usai mengalahkan Persedikab Kediri pada akhir pekan lalu.

Lolos Liga 2, Bupati Beri Bonus ke Deltras FC
Bupati Muhdlor pose bersama dengan pemain dan official Deltras FC, Minggu (13/3) malam.

Sidoarjo, HARIANBANGSA.net - Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengapresiasi para pemain dan official Deltras FC yang lolos ke Liga 2, usai mengalahkan Persedikab Kediri pada akhir pekan lalu.

Apresiasi dilakukan Bupati Muhdlor dengan memberikan bonus sebesar Rp 150 juta dari kantong pribadi dan diserahkan ke Kapten Tim Deltras FC, Aulia Ardli. Acara tasyakuran bertajuk Kulonuwun Liga 2 Deltras FC diadakan di Pendapa Delta Wibawa, Minggu (13/3) malam.

"Setelah penantian lebih dari 8 tahun, tim sepak bola kebanggaan Sidoarjo ini membuktikan bahwa industri olahraga jika di-manage dengan baik akan keluar dengan hasil yang baik pula," jelas Gus Muhdlor, panggilan karib Ahmad Muhdlor.

Tidak hanya memberikan bonus uang tunai, Gus Muhdlor juga akan men-support sejumlah fasilitas yang dibutuhkan manajemen Deltras. Dengan adanya dukungan dari Pemkab Sidoarjo, bupati alumnus Unair itu berkeinginan agar skuad official Deltras menjadi lebih fokus meningkatkan skill pemain untuk menghadapi liga selanjutnya.

Support itu, kata Gus Muhdlor untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan bertanding menghadapi laga di Liga 2 nanti yang dijadwalkan pada Agustus mendatang.

Bupati muda yang gemar olahraga sepakbola dan bersepeda itu menambahkan, bahwa sport industry bisa jadi penopang yang baik. "Salah satu bentuk support-nya akan membuat Deltras Official Store lebih baik," tandasnya.

Keberhasilan Deltras menembus Liga 2, tidak lepas dari dukungan suporter militan Deltamania yang setia mengawal para pemain Deltras. Tidak berlebihan jika posisi Deltamania juga pantas mendapat apresiasi dari masyarakat Sidoarjo.

CEO Deltras FC Amir Burhanuddin menyatakan, pihaknya mendorong semua pemain untuk fokus di lapangan. Ia menargetkan setiap bertanding harus menang. Urusan lain-lain menjadi tanggung jawab manajemen. (sta/rd)