TMMD Ke-113 di Tuban, Diharapkan Bisa Dirasakan Masyarakat Langsung

Selanjutnya, infrastruktur lain yang dikerjakan selama TMMD yaitu membangun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan MCK sebanyak 20 unit. Kemudian, ada pula rehab mushola dan tempat wudhu 1 unit.

TMMD Ke-113 di Tuban, Diharapkan Bisa Dirasakan Masyarakat Langsung
Pembukaan TMMD ke-113 di Kabupaten Tuban yang dilakukan oleh Bupati Tuban bersama Dandim 0811 Tuban diharapkan bisa dirasakan masyarakat secara langsung.

Tuban, HB.net - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 Tahun 2022 di Kabupaten Tuban resmi dibuka di Pendopo Krido Manunggal, pada Rabu (11/4/2022). Setelah pembukaan berlangsung, TMMD yang dilaksanakan di Desa Kaligede, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban tersebut diharapkan bisa dirasakan oleh masyarakat sekitar.

Dandim 0811 Tuban, Letkol Inf Suhada Erwin menyampaikan, kegiatan TMMD dimulai 11 hingga 11 Juni 2022. Dalam pelaksanaannya, Pra TMMD dengan memulai melaksanakan pembangunan mengerjakan sasaran fisik. Seperti, pembuatan jalan sepanjang 1.151 Meter, pemasangan gorong-gorong 2 unit dan pembuatan Tanggul Penahan Tanah (TPT) sebanyak 3 unit.

"Rinciannya TPT 1 dengan panjang 30 meter dan Tinggi 1,5 meter. Lalu,  TPT 2 Panjang 41 meter dan tinggi 1 M serta TPT 3 panjang 36 meter dan tinggi 1 meter," terang Suhada kepada wartawan setelah acara pembukaan.

Selanjutnya, infrastruktur lain yang dikerjakan selama TMMD yaitu membangun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan MCK sebanyak 20 unit. Kemudian, ada pula rehab mushola dan tempat wudhu 1 unit.

Sementara itu, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky yang membuka kegiatan TMMD mengungkapkan, dengan kegiatan ini dibutuhkan sinergitas antara Pemda Kabupaten Tuban dengan TNI, Polri dan Legislatif. Pada TMMD selain pembangunan fisik juga melakukan penyuluhan dan perbantuan non fisik. Seperti, disisi pendidikan dan meminta tolong kepada Forkopimda untuk mendata masyarakat yang kurang mampu agar mendapatkan pendidikan

"Alhamdulillah selama ini TNI dan Polri telah bersinergi baik dengan pemerintah. Ini dibuktikan setiap kali kegiatan masyarakat, TNI, Polri dan pemkab selalu bergandengan," papar Bupati Lindra.

Ia menambhakan, berbagi permasalahan di Kabupaten Tuban harus diselesaikan dari hulu hilirnya. Karena anggaran ini diperoleh dari masyarakat. Jika tidak bisa dibelanjakan dengan hal yang lebih konkrit, maka menjadi persoalan dibawah.(wan/ns)